728x90 AdSpace

Latest News
Kamis, 28 April 2016

Pecahkan Rekor MURI, Senam Bandarlampung Ceria Gencar Disosialisasikan

Ilustrasi (Ist)
BANDARLAMPUNG-Event termegah HUT Kota Bandarlampung ke-334 akan menggelar acara Senam Bandarlampung Ceria, semakin gencar mensosialisasikannya kepada masyarakat, Terlebih Senam Bandarlampung Ceria akan memecahkan rekor Museum Rekor Indonesia (MURI) dengan diikuti 50 ribu peserta. 

Gelaran tempat yang akan digunakan untuk melakukan senam yaitu Jalan Dr. Susilo, Stadion Pahoman, di dalam GOR Saburai, Lapangan Merah, Lapangan Saburai, Jalan Majapahit dan Jalan Sriwijaya. Pada hari Minggu 1 Mei 2016.
 

Kepala Dishub Kota Bandarlampung I Kadek Sumarta menghimbau kepada masyarakat, apabila akan mengunjungi pada acara senam bandarlampung ceria nanti dirinya menggratiskan biaya parkir pada acara yang sudah di nanti-nanti masyarakat pada umumnya.

 "Masyarakat jangan bayar parkir, karena itu adalah liar," Kata I Kadek Sumarta.


Terpisah, Kanit Turjawali Satlantas Kota Bandarlampung Iptu M Anis mengatakan, Peserta senam diminta hadir pukul 06.00 wib karena kegiatan Senam Bandarlampung Ceria akan dimulai pukul 07.00 Wib.Senam ini akan dilangsungkan secara 2 trip.


"Pengalihan arus akan kita bagi, yaitu arah Jalan Raden Intan  (Ramayana) akan kita bagi dua. Untuk Jalan Kamboja masih bisa dilalui, masuk Jalan Cokro Aminoto, kemudian bisa tembus ke Jalan Mas Mansur nanti ketemu di jalan Gajah Mada. Masuk ke Jalan Sudirman atau Jalan Gatot Subroto, melalui jalan Ahmad Dahlan. Sebagain ruas jalan protokol akan ditutup, sedangkan untuk Jalan  Kartini masih bisa digunakan," Bebernya.


Untuk menghindari arus kemacetan pada saat acara berlangsung, Setidaknya arus jalan menuju Hotel Emersia akan kita buat satu arus jalan. Apalagi dirinya juga akan berkoordinasi apakah jalan yang akan dilalui akan naik atau turun. 


Lanjutnya, Untuk anggota kita akan menurunkan 120 personil, yang akan kita sebar dititik-titik yang rawan terjadi kemacetan dan ditambah dari Satpol PP dan Dishub Kota Bandarlampung. Apalagi sebelum acara dimulai, perserta bisa masuk kelokasi dengan catatan tidak parkir di badan jalan.
 

"Peserta disarankan parkir di halaman kantor, halaman hotel, atau halaman ruko. Kemudian parkir juga bisa menggunakan Jalan S Parman, Jalan Sinar Bumi, Jalan Singosari, Jalan Mataran, Jalan Cokro Aminoto. Untuk masyarakat untuk tidak parkir disepanjang Jalan Kamboja dan Jalan Katamso." katanya.

Sedangkan untuk tanggal 1 Mei nanti, tambah Anis, adalah hari buruh. "Maka saya minta pukul 10.00 wib nanti acara sudah selesai dan tidak adalagi peserta yang masih berada diruas jalan. Karena diperkirakan akan ada demo di hari Minggu itu.Titik rawan kemacetan ada di Jalan Katamso, Jalan Suprapto, Jalan S Parman dan Jalan Kartini, namun itu semua sudah kita antisipasi," Pungkasnya (sr).
Item Reviewed: Pecahkan Rekor MURI, Senam Bandarlampung Ceria Gencar Disosialisasikan Rating: 5 Reviewed By: Unknown