728x90 AdSpace

Latest News
Jumat, 22 April 2016

Gubernur Lampung Fokus Kembangkan Sektor Pariwisata

Gubernur Lampung M. Ridho Ficardo (Ist)
BANDARLAMPUNG,-Gubernur Lampung M. Ridho Ficardo serius mengembangkan sektor pariwisata di Provinsi Lampung. Hal ini terbukti dengan dilakukannya Audiensi dengan Association Of The Indonesia Tour and Travel Agencies (ASITA) dalam rangka meningkatkan promosi, pelayanan dan meningkatkan Citra Pariwisata Lampung, di Ruang Kerja Gubernur, Jumat (22/04).

Diinformasikan oleh Karo Humas dan Protokol Bayana, dalam arahan Gubernur Lampung M. Ridho Ficardo menjelaskan bahwa Pemerintah Provinsi Lampung serius dalam mengembangkan, memperkenalkan serta memasarkan tourism object daerah Provinsi Lampung terutama di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif secara berkelanjutan.

Dalam mendukung upaya tersebut, Pemerintah Provinsi Lampung terus menggenjot program pemasaran pariwisata melalui Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif guna menarik wisatawan nusantara dan wisatawan mancanegara serta melakukan pembicaraan ke tingkat Kementerian guna mewujudkan keunggulan SDM berkualitas dengan penguasaan ilmu pengetahuan serta teknologi melalui Perguruan Tinggi Kepariwisataan.

Selain itu upaya lainnya yang dilakukan dengan percepatan pembangunan Bandara Pekon Serai guna menjadi pintu masuk bagi wisatawan ke kawasan Pariwisata di Wilayah Barat yang selama ini menjadi tujuan para wisatawan asing.

"Pengembangan sektor pariwisata di Provinsi Lampung diarahkan pada pengembangan wisata bahari dan ekowisata berbasis kelestarian alam yang berkelanjutan dengan prioritas pengembangan wilayah pesisir dan kawasan hutan, ditargetkan program pemasaran pariwisata dapat menarik wisatawan nusantara dan mancanegara", ujarnya.

Dalam kesempatan yang sama Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Choiria Pandarita menjelaskan bahwa pihaknya terus menjalin kerjasama dengan ASITA dalam rangka mempercepat penambahan kunjungan wisatawan ke Provinsi Lampung mulai dari pembangunan dan peningkatan fasilitas, infrastruktur dan promosi.

"Pemerintah Provinsi Lampung bersama ASITA turut berperan aktif dalam kegiatan dan pengembangan SDM Industri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif serta melaksanakan pengawasan dan pembinaan dalam rangka pengembangan sektor pariwisata di Provinsi Lampung", ujarnya.

Sementara Ketua Association Of The Indonesia Tour and Travel Agencies Arizo Fhasha menjelaskan bahwa pihaknya akan bekerjasama dengan pemerintah dalam menginformasikan kebijakan-kebijakan dibidang pariwisata serta memberikan pelayanan yang nyaman serta mengangkat citra yang baik kepada wisatawan domestik maunpun mancanegara.

"Kami akan berusaha menyusun dan mempersiapkan produk-produk paket wisata Lampung dengan memperhatikan kenyamanan dan keinginan para wisatawan dalam rangka meningkatkan promosi, pelayanan dan meningkatkan Citra Pariwisata Lampung", jelasnya.

Ditambahkan oleh Kabag Humas Heriyansyah dalam audiensi ini turut hadir Perwakilan Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Serta Anggota ASITA Provinsi Lampung. (Rls)
Item Reviewed: Gubernur Lampung Fokus Kembangkan Sektor Pariwisata Rating: 5 Reviewed By: Unknown